Bunton, 6 Februari 2024
Antusias warga Dusun Jenggot dalam hidup bermasyarakat sangat menjunjung nilai-nilai kebangsaan, terutama yaitu gotong royong. Hal ini dibuktikan dengan salah satu kegiatan pembangunan plat deker di jalan pertanian yg baru dibuat. Bertempat di dusun jenggot tepatnya perbatasan RT 01 dan 02 RW 01. Masyarakat bersama Pemerintah Desa saling bau membau membuat plat deker yg bertujuan untuk mempermudah akses para petani dalam mengangkut hasil panennya.
Menurut Kepala desa Bunton yg hadir dalam kegiatan itu, beliau menyampaikan ini kegiatan yang perlu di contoh, karena masyarakat tidak bergantung pada Pemerintah Desa, karena ini adalah pembangunan swadaya masyarakat.
lebih lanjut beliau menambahkan kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kehidupan perekonomian petani di sekitar pembangunan. Karena jalur ini akan mempermudah dalam mengangkut hasil panennya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kadus Jenggot, yg menjadi pelopor masyarakat dalam menghibahkan tanah miliknya untuk pembangunan jut tersebut. Dalam kesempatan tersebut beliau menyampaikan banyak sekali keuntungan yg didapat dengan adanya jalan dan plat deker ini, di samping manfaat yang akses jalan, juga meningkatkan harga jual tanah dan sawah di lokasi tersebut.(BJ)